Senin, 03 Januari 2011

Mengawali Tahun dengan Ujian

Assalamualaikum, teman-teman blogger yang tercinta (lebay) tidak terasa tahun 2010 telah kita lewati. Terlalu banyak hal yang harus direnungi, kesalahan, khilaf, dan banyak lagi. Kita harus dapat mengambil pelajaran dari semua itu dan memperbaiki dan menjadikan tahun berikutnya menjadi lebih baik dalam segala hal.

Oke sekian basa-basinya, kenapa saya menulis judul dengan tema demikian ? Ya, betul sekali teman-teman blogger. Januari 2011 adalah jadwal Ujian akhir untuk FAKULTAS MIPA di Universitas Gadjah Mada. Tidak terasa sudah hampir genap satu semester saya menjalani hari-hari perkuliahan di Kampus baru saya. Hari-hari yang penuh sesak dengan tugas praktikum dan laporan-laporannya, apalagi ditambah dengan laporan akhir fieldtrip Geologi dasar. Namun saya harus pandai membagi waktu untuk belajar. Karena, 10 hari kedepan akan dipenuhi dengan perjuangan 'melawan' soal-soal Fisika, Kalkulus, Kimia dan Geologi Dasar dan kawan-kawannya :))
Teman-teman, saya mohon doanya semoga hasil yang saya dapat di Ujian sisipan kemarin dapat ditingkatkan dan mendapat hasil yang maksimal di ujian akhir ini :))
Sekian dulu deh posting awal tahunnya. Saya mau belajar . Bye

0 komentar:

Posting Komentar